Cara Cerdas Menghitung r Tabel Menggunakan Excel

Ada banyak tabel pendukung dalam buku statistik yang digunakan untuk membuat putusan ataupun kesimpulan atas hipotesis penelitian yang diajukan, seperti tabel T, tabel F, tabel Z, dan tabel r, serta tabel lainnya. Namun seringkali tabel tersebut tidak memenuhi kebutuhan peneliti karena keterbatasan kasus atau jumlah observasian (N).

Nah kali ini ada cara cerdas untuk memperoleh tabel r menggunakan excel, tanpa harus melihat tabelnya. Berdasarkan statistik, nilai r tabel diperoleh dari rumus:


Dimana: r = nilai r tabel, t = nilai t tabel dan df (degree of freedom) = derajat bebas
Berdasarkan rumus tersebut, maka pada Excel dilakukan tahapan sebagai berikut:


Pada kolom A dituliskan derajat bebas (df). Derajat bebas dihitung dengan rumus N-2, dimana N adalah jumlah data. Dalam contoh diatas, kita buat df nya 1 – 5

Kolom B kita gunakan untuk menghitung nilai t tabelnya. Pada sel B2 kita tuliskan angka 0,05. Contoh ini adalah untuk mencari nilai t tabel dengan α (tingkat signifikansi 5%). Kemudian pada sel B3 kita tuliskan rumus berikut: =TINV(B$2,A3). Ini adalah rumus untuk mencari nilai t tabel. Selanjutnya, copy rumus tersebut.

Kolom C kita gunakan untuk menghitung nilai r tabelnya. Pada sel C2 kita tuliskan angka 0,05. Contoh ini adalah untuk mencari nilai r tabel dengan α (tingkat signifikansi 5%). Kemudian pada sel C3 kita tuliskan rumus berikut: = B3/SQRT(A3+B3^2). Selanjutnya, copy rumus. Nah, sudah kita dapatkan nilai r tabel.
Jika kita ingin mendapatkan r tabel tanpa menghitung t tabel terlebih dahulu, anda cukup menggunakan rumus =TINV(B$2,$A3)/SQRT($A3+(TINV(B$2,$A3))^2) pada kolom B3, sehingga hasilnya sebagai berikut:


Nah mudah khan.... itu lho yang dimaksud cara cerdas, semoga bermanfaat

Dikutip dari :

5 komentar:

Anonymous said...

RUMIT

Unknown said...

Sama aku juga, pusing pala Batman

Unknown said...

Terimakasih, sangat membantu sekali karena saya kurang mengerti spss hehe

Unknown said...

B$2 ini yang diklik yang mana ya kak? saya ga ngerti harus klik apa biar rumus nya jadi gini B$2

Unknown said...

Terima kasih atas cara praktis dan cerdas mencari nilai r dan t tabel di excel yang sangat membantu...
Goog Lock

Post a Comment